Sony H8216 Penerus Sony Xperia XZ1?

Smartphone lineup Sony Ericsson 2018 spesifikasi bocor diduga ini adalah penerus Sony Xperia XZ1. Ada beberapa model yang bocor seperti H8116 dan H8166. Dan menyusul beberapa model lainnya diantaranya H8216, H8266, H8276 dan H8296, ini bisa jadi penerus Xperia XZ Premium.

Ini baru dugaan saja kalau model H8216 adalah generasi lanjutan dari Xperia XZ1 yang mungkin akan menemani Xperia XZ1S atau Xperia XZ2. Kebocoran H8216 ini memiliki dimensi 148 × 73,4 × 7,4 mm, dengan berat sekitar 156 gram dan menampilkan rating IP65 / 68. Yang di dukung chipset Snapdragon 845 andalan terbaru Qualcomm, yang di padukan dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64GB.

Sedangkan untuk layar sepertinya akan hadir lebih besar dari Xperia XZ1 5.2 inci, dimana model ini akan di bekali layar 5.48 inci dengan resolusi layar 1,920 x 1.080 piksel, ada beberapa bocoran yang mengemukakan bahwa layar akan membawa tampilan bezelless namun hal ini masih belum pasti.

Bagian kamera bisa jadi hadir dengan lensa 12 MP pada bagian belakang, sementara untuk selfie 15 MP. Yang akan menjalankan sistem operasi Android 8.1 Oreo, baterai 3.130 mAh yang terdapat dukungan Quick Charge. Hanya saja keanehan terjadi pada bagian port USB yang hanya mendukung microUSB.

Sumber : Melalui

Sumber: www.dirmank.id