Oppo Luncurkan A75 dan A75s Dengan Kamera Selfie 20 MP, Layar 6 Inci

Cmoney
Oppo telah merilis smartphone terbarunya di Taiwan yang memiliki julukan Oppo A75 dan A75s. Dimana kedua ponsel ini masing-masing memiliki resolusi kamera selfie 20 megapiksel serta layar terbentang 6 inci.

Perbedaan dari kedua ponsel ini hanya terletak pada bagian spek memori penyimpanan saja. Dimana Oppo A75  mengusung RAM 4GB dan ROM 32GB. Sementara A75s memiliki tingkat penyimpanan yang lebih tinggi yakni 64GB.


Selain kamera selfie yang cukup mempuni, terdapat juga kamera beresolusi 16 MP untuk penembak utama. Sementara dimensi dari smartphone ini memiliki berat 152 gram, dengan ukuran 156,5 x 76 x 7.5mm. Yang menjalankan Android v7.1 Nougat dan di sokong baterai berkapasitas 3.200 mAh.

Keduanya di dukung oleh prosesor chipset MediaTek's Helio P23 (MT6763T). Serta keamanan pengguna, yakni fitur fingerprint pada panel belakang.

Mengenai harga Oppo sendiri melepas seri (A75) di kisaran NTD 10,990 atau sekitar Rp 4,9 juta, dan (A75s)  NTD 11,990 atau sekitar Rp 5,4 juta. Dengan pilihan warna hitam dan Emas.

Sumber : Melalui

Sumber: www.dirmank.id