Pengguna Keluhkan iPhone 8 Plus Retak Saat... dan Bahkan Layar Terpisah dari Bingkai Bodi

Source : Noypigeeks
Masalah untuk Apple muncul secara online pada series terbaru mereka yang baru di rilis iPhone 8 Plus.

Ya pengguna iPhone 8 Plus (64GB) di Taiwan bernama Ms Wu melaporkan bahwa iPhone barunya memiliki masalah saat menggunakan adaptor dinding dan kabel petir asli yang termasuk dalam paket pembelian.

Dimana pada saat dia mengisi ponselnya, Ms Wu melihat bahwa panel depan terlihat mengembang dan ada tonjolan keatas yang memutus layar dari bingkai bodi. Hal Itu terjadi dalam waktu tiga menit pengisian, tapi hal ini sudah cukup untuk merusak ponsel secara signifikan.

Ms. Wu sedang berkoordinasi dengan penyedia di daerahnya dan mengirim iPhone yang bersangkutan ke Apple untuk di analisis lebih lanjut mengenai masalah tersebut.

Seperti yang di lansir di laman Noypigeeks pada (30/09/3017), masalah serupa di keluhkan oleh pengguna iPhone 8 Plus lain dari Jepang, yang mendapat masalah yang sama. Pengguna tersebut membagikan masalah ini melalui akun Twitter @Magokoro0511 dan menunjukkan apa yang terjadi pada iPhone-nya saat tiba. Anehnya, tampilannya sangat persis dan mirip dengan kondisi perangkat Ms. Wu.
届いたiPhone8plus、開けたら既に膨らんでた pic.twitter.com/eX3XprSzqv
— まごころ (@Magokoro0511) 24 September 2017
Belum diketahui pasti apa penyebabnya, tapi penilaian awal menunjukkan adanya baterai bengkak yang agak mengkhawatirkan. Tapi masalah iPhone 8 Plus ini di harapakan tak sama dengan insiden pada Galaxy Note 7 yang pernah mengalami masalah pada bagian baterai yang meledak.

Untuk saat ini Apple sedang menyelidiki dan mereka akan segera membuat pernyataan.

Sejak Apple membuat dan menjual jutaan iPhone 8 dan 8 Plus, bisa dimengerti bahwa ada beberapa unit yang salah di antara banyak perusahaan. Jadi, pengguna iPhone di harapkan jangan panik dulu.

Sumber : Noypigeeks
Data : 30, September 2017

Sumber: www.dirmank.id