Review Spesifikasi LG Q8 Bersertifikat IP67 Dengan Kamera Ganda


LG Q8 yang di umumkan pada Juli 2017 dan tak lama kemudian di rilis pada Agustus 2017 hadir dengan desain tak jauh beda dengan LG Q6.

LG Q8  ini membawah layar lebar 5,2 inci dengan rasio 69,8% dari layar ke-tubuh, dengan resolusi 1440 x 2560 piksel dan kepadatan piksel 564 ppi, yang mampuh menyuguhkan gambar atau video lebih hidup dan jernih, di lengkapi pula pelindung Corning Gorilla Glass 4 untuk perlindungan dari goresan maupun benturan keras.

Untuk koneksi jaringan Q8 ini sudah support 4G LTE dengan kecepatan HSPA 42,2 / 5,76 Mbps, LTE-A (2CA) Cat6 300/50 Mbps, yang akan menawarkan kelancaran dalam nenjelajahi internet.

Yang paling menarik dari Smartphone ini juga adalah OS Android yang digunakan baru v7.0 Nougat, dengan sokongan Chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820, dan CPU Quad-core (2x2.15 GHz Kryo & 2x1.6 GHz Kryo) akan memberi performance yang berkualitas.

Namun memori internal masih terbilang rendah ya karena cuman di kengkapi 32 GB, tapi RAM cukup tinggi yakni 4GB.

Soal kamera jangan hawatir karena LG Q8 di lengkapi dengan Dual kamera di belakang dengan Resolusi 13 MP 28mm, f / 1.8 +  8 MP 10mm, f / 2.4, autofocus laser, OIS, flash dual-LED yang akan memberi kesan yang menakjubkan ketika mengambil gambar, walaupun kamera depan resolusinya rendah ya karena cuman 5 megapiksel.

Untuk kapasitas daya cukup besar ya, ya itu 3000 mAh, dan support konektor USB tipe C, yang memungkin kamu mengisi daya lebih cepat dalam waktu singkat.

Untuk masalah harga LG Q8 ini di bandrol dengan kisaran harga Rp 9,4 juta, tapi terbayarkan ya buat kamera ganda yang deberikan, serta Chipset yang menggunakan Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820, dan Q8 ini sudah bersertifikat IP67 untuk tahan debu dan air, dengan kedalam 1 meter dalam waktu 30 menit.

Sumber: www.dirmank.id